- Details
-
Selasa, 12 September 2017 18:23
Ada yang baru dalam pelaksanaan yudisium ke-5 Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) IAIN Tulungagung yang diselenggarakan pada Jum’at, 8 September 2017. Pada seremoni pelepasan mahasiswa ini, FUAD memberikan penghargaan skripsi terbaik kepada calon wisudawan dari masing-masing jurusan. Pemberian penghargaan dengan kategori ini merupakan yang pertama kalinya di tingkat fakultas, bahkan di tingkat institusi IAIN Tulungagung.
Penentuan pemenang skripsi terbaik dilakukan oleh Tim Penguji Skripsi. Tim Penguji Skripsi memilih skripsi yang ditulis Atifah Thoharoh dengan judul ‘Mushaf Alquran Standar Usmani dan Mushaf Madinah’ sebagai skripsi terbaik Jurusan Ilmu Alqur’an dan Tafsir. “Skripsi ini adalah skripsi yang disajikan dengan bagus dan unik,” kata Dr. Abad Badruzaman, Dekan FUAD sekaligus anggota Tim Penguji Skripsi.
Sementara itu, dari Jurusan Aqidah dan Filsafat Islam, Tim Penguji Skripsi memberikan predikat skripsi terbaik kepada Roni Ramlan yang menulis skripsi dengan judul ‘Konsep Nasionalisme dalam Ajaran Paguyuban Penghayat Kepribadian.’ “Penyemaian nasionalisme melalui aliran kebatinan dalam skripsi ini memberikan sumbangsih bagi kehidupan berbangsa dan bernegara,” ujar Dr. Akhmad Rizqon Khamami, Ketua Jurusan Aqidah dan Filsafat Islam sekaligus anggota tim penguji skripsi.
Selain skripsi terbaik dari kedua jurusan tersebut, Tim Penguji Skripsi memutuskan skripsi Jazilatur Rahmah yang berjudul ‘Makna Hidup pada Anak Pidana di Lembaga Pembinaan Khusus Kelas I Blitar’ sebagai skripsi terbaik Jurusan Tasawuf dan Psikoterapi.
Pemilihan dan penghargaan kepada penulis skripsi terbaik ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat menulis skripsi terbaik di kalangan mahasiswa FUAD IAIN Tulungagung. (MA Najib)