Tulungagung-Untuk pertama kalinya Prodi Bahasa Dan Sastra Arab , Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah UIN Satu Tulungagung sukses menyelenggarakan Workshop dan Lomba kepenulisan Cerpen yang diadakan di Aula Lantai 6, Gedung KH. Arif Mustaqiem UIN Satu Tulungagung. Acara spektakuler tersebut dihelat pada hari Rabu, tanggal 19 Oktober 2022, pukul 08.30 WIB s.d 14.00 WIB. Lomba esai tersebut, merupakan tradisi akademik guna meningkatkan potensi literasi di tingkat mahasiswa agar mampu menumbuhkkan jiwa literasi di tengah masyarakat Pos Truth, terutama pada Genre kepenulisan cerpen. Lomba esai tersebut dikemas dalam acara yang bertemakan workshop kepenulisan cerita pendek yang diikuti oleh mahasiswa dan mahasiswi lintas Prodi di UIN Satu Tulungagung.
Hadir dalam acara tersebut Kajur Adab (Dr. H. Ahmad Nurcholis, SS., M.Pd) dan Koorprodi BSA (Muhammad Khoirul Malik, M.A), jajaran Panitia, serta mahasiswa-mahasiswi yang hadir sebagai audience. Para perserta lomba sejumlah 50 orang. Mereka hadir dari berbagai fakultas di Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, yang mana sebelumnya sudah mendaftar dan memilih satu tema untuk menulis cerpen.
Adapun pemantik pada acara workshop kepenulisan cerpen adalah Yusril Ihza, F.A. S.S yang merupakan seorang sutradara, novelis dan penulis. Tujuan utama dari workshop adalah membekali kompetensi literasi global bagi para peserta, sehingga mampu membuat cerpen populer dan mengembangkan bakat tersebut dalam penuisan buku, artikel, drama, puisi dan cabang sastra lainnya. (Ois-Malik-Lilik-Faizun-Rohmat-Budi)